https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Keluhan Warga Palimbangan tentang Jaringan Listrik Rusak, DPRD OKI Akan Panggil ULP PLN Tugumulyo

Warga Palimbangan Kecamatan Cengal keluhkan jaringan listrik di desanya yang sudah hampir 10 tahun tak normal banyak alat elektronik rusak. Foto: Nisa--

SUMATERAEKSPRES.ID — Warga Desa Palimbangan, Kecamatan Cengal, Kabupaten Ogan Komering Ilir, mengeluhkan masalah jaringan listrik yang tidak stabil, yang telah menyebabkan kerusakan pada banyak perangkat elektronik.

Sejak 2016, tegangan listrik di desa tersebut tidak normal, mengakibatkan berbagai kerugian, terutama pada kulkas dan peralatan rumah tangga lainnya.

Ersan, salah satu warga Palimbangan, mengungkapkan, “Kami sudah menghadapi masalah ini sejak 2016, dan sampai 2024, kondisi tegangan listrik belum juga membaik. Banyak kulkas dan peralatan elektronik kami yang rusak,” ujarnya saat ditemui pada Rabu (3/9).

Warga setempat, bersama dengan Ikatan Mahasiswa OKI (IMOKI), mendatangi Kantor DPRD OKI untuk meminta agar anggota dewan dari dapil Cengal memanggil Manager ULP PLN Unit Tugumulyo.

BACA JUGA:Mengoptimalkan Daur Ulang: Manfaat dan Batasannya

BACA JUGA:Menteri Agama RI Yaqut Cholil Qoumas Sambut Kedatangan Paus Fransiskus di Indonesia

Mereka berharap, pemanggilan ini akan mendatangkan solusi untuk masalah yang telah berlangsung hampir satu dekade ini.

Meskipun telah mendatangi kantor DPRD, mereka tidak menemukan anggota dewan di lokasi. Namun, mereka tetap berharap agar perwakilan rakyat segera mengatasi permasalahan ini.

“Kami mengalami kerugian yang terus-menerus. Kami berharap anggota dewan memperjuangkan aspirasi kami dan segera memperbaiki layanan listrik,” tambah Ersan.

Manager ULP PLN Unit Tugumulyo, Cahyadi, menjelaskan bahwa penambahan jaringan dan trafo telah diusulkan untuk mengatasi masalah ini.

Saat ini, pusat beban pelanggan berada sekitar 2 kilometer dari trafo, dan perluasan jaringan memerlukan dukungan perangkat desa dan masyarakat untuk mengatasi potensi gangguan akibat pohon atau tanam tumbuh di sekitar jalur jaringan baru.

BACA JUGA:Pasar Murah Diserbu Warga. Beras Laris, Batas Pembelian 4 Kantong Per Orang

BACA JUGA:Waspada Penipuan di Facebook, Berikut Cara Menghindarinya

Ketua Komisi III DPRD OKI, Febriansyah Wardana, menyatakan bahwa pada Kamis (4/9), pihaknya akan memanggil perwakilan dari PLN ULP Tugumulyo, masyarakat Desa Palimbangan, serta Dinas Perumahan dan Kawasan Permukiman OKI untuk membahas masalah ini.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan