H Herman Wijaya Berbagi Berkah Ramadan: Beri Santunan Ini untuk Penyandang Tuna Netra!
PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Dalam semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap sesama, H Herman Wijaya memberikan santunan kepada puluhan penyandang disabilitas tuna netra pada Jumat, 22 Maret 2024 dalam rangka memperingati Bulan Suci Ramadan 1445 H.
Acara penyerahan sembako dan santunan, serta pemberian makanan berbuka, dilaksanakan di Sekretariat DPD Persatuan Tuna Netra Indonesia (Pertuni) Sumsel, yang berlokasi di kawasan 8 Ilir Kecamatan Ilir Timur III Palembang.
Dalam sambutannya, H Herman Wijaya mengungkapkan bahwa kegiatan berbagi ini sebagai bentuk nyata kepedulian terhadap sesama, khususnya di bulan Ramadan.
"Kegiatan ini sudah menjadi bagian dari program rutin 'Jumat Berkah' yang saya lakukan. Dan menjelang Ramadan, momen yang tepat untuk berbagi, khususnya kepada mereka," ujarnya.
BACA JUGA:Lebaran, Libur Sekolah 2 Pekan, Disdik Warning Jangan Tambah Libur
BACA JUGA:THR Pekerja Wajib Dibayar Penuh Tanpa Cicilan, Pemkab Muba Buka Posko Pengaduan THR
Dirinya berharap agar kegiatan berbagi semacam ini terus berlanjut, sehingga dapat memberikan manfaat yang lebih besar kepada masyarakat.
Adapun rencananya, program berbagi ini akan dilanjutkan pada tanggal 29 Maret 2024 mendatang di kawasan Pakjo Palembang.
Tak lupa, H Herman Wijaya juga berdoa agar kesehatannya tetap terjaga dan program ini dapat terus berlanjut meskipun menghadapi rintangan.
H Herman Wijaya Berbagi Sembako di Bulan Suci Ramadan untuk Penyandang Tuna Netra. Foto: novis/sumateraekspres.id--
"Meskipun perjalanan politik saya sebagai Caleg tidak berjalan mulus dan menguras banyak sumber daya, namun semangat untuk berbagi tidak boleh padam. Semoga ini menjadi motivasi bagi banyak orang, terutama di bulan suci Ramadan ini," tambahnya.
BACA JUGA:Pagi Kunjungan, Sore Penitipan Makanan, Rutan Prabumulih Perbanyak Kegiatan Ramadan
BACA JUGA:Sering Jadi Lokasi Balapan Liar, Jalan Lintas Pendopo - Pagaralam
Sementara itu, Bendahara Pertuni Sumsel, Pepen Iswadi, menyampaikan rasa terima kasih kepada H Herman Wijaya atas bantuan yang diberikan berupa sembako dan makanan berbuka.