https://sumateraekspres.bacakoran.co/

3 Jam Antre, Antusias LIhat Penampilan Perdana Afgan di US, Bawakan Single Terbaru "Shallow Water"

Antusias para penonton saksikan penampilan perdana Afgan di US, bawakan lagu shallow water.-foto: anissa sadino-

SUMATERAEKSPRES.ID-Baru-baru ini, Afgan menggelar showcases perdananya di US. 15 Februari di Elsewhere, New York, dan 16-17 Februari di Moroccan Lounge, Los Angeles.

Showcases ini diadakan untuk mempromosikan single terbarunya, "Shallow Water". Tiket tiga showcases-nya tersebut terjual habis.

"It was very exciting! Para penonton rela datang dan antre sekitar 3 jam padahal cuaca sangat dingin. Mereka juga antusias dan sing-a-long semua laguku, termasuk "Shallow Water". Aku juga sangat happy bekerja sama dengan band yang mengiringi aku saat show. Mereka bilang kalau mereka suka dengan lagu-lagu Indonesiaku," kata Afgan.

Di dua tempat tersebut, Afgan membawakan sejumlah lagu dari album berbahasa Inggris pertamanya, "Wallflower".

BACA JUGA:Afgan Rilis Shallow Water, Single Pertama Berbahasa Inggris, Ternyata Direkam di Negara Ini

BACA JUGA:Pengundian Supergrandprize dan Grandprize Tabungan Pesirah bersama Afgan

Ini merupakan kesempatan besar bagi Afgan karena sebelumnya, ia tidak sempat melakukan promosi ke luar negeri karena pandemi virus corona.

Tak hanya itu, ia juga membawakan lagu-lagunya yang berbahasa Indonesia secara medley serta turut mengajak fans naik panggung untuk menyanyi bersama.

"Senang saat tahu banyak yang datang ke showcases aku. Bahkan ada yang mau datang jauh-jauh dari Canada bahkan London, UK. Ini membanggakan buatku, apalagi ini adalah titik pertama karierku di luar negeri bermulai. Aku harap mereka bisa terus men-support musisi-musisi Indonesia yang melebarkan sayap ke luar negeri karena sesungguhnya, dukungan merekalah yang membuat kami terus berjalan dan stay positive sampai saat ini," ucapnya.

Setelah US, Afgan akan melanjutkan promonya ke berbagai negara lain di Asia, seperti Korea Selatan, Singapura, dan Malaysia.

BACA JUGA:Afgan Meriahkan Undian Tabungan Pesirah Bank SumselBabel

BACA JUGA:Penyanyi BCL Bakal Lepas Status Single Parents. Bukan Artis, Siapa Pria Beruntung Itu?

Hal ini berkaitan dengan album berbahasa Inggris terbarunya, "Sonder", yang akan rilis pertengahan tahun 2024 di bawah naungan EMPIRE dan Trinity Optima Production.

Sebelumnya, pada 2 Februari 2024 lalu, Afgan merilis single berjudul “Shallow Water”.  Lagu tersebut merupakan salah satu track dari album berbahasa Inggris terbarunya di bawah naungan EMPIRE dan Trinity Optima Production, yakni “Sonder”.

Setelah sebelumnya Afgan melakukan rekaman album bahasa Inggris pertamanya, “Wallflower”, di Amerika Serikat, kali ini rekaman “Sonder” sepenuhnya dilakukan di London, Inggris.

“Hari itu, entah kenapa aku merasa gloomy dan sedih. Lalu, setelah berdiskusi dengan James Essien (songwriter), Adam Knight (songwriter), dan Maestro (produser single “What Now” milik Rihanna), kami sepakat untuk menulis lirik sesuai mood aku dan terciptalah lagu emotional ballad berjudul “Shallow Water” ini,” jelas Afgan.

BACA JUGA:Datangkan Penyanyi Meggy Diaz dan Dup Anggrek

BACA JUGA:Penyanyi Legendaris Di Indonesia. Nomor Terakhir Siapa Sih Yang Ga Kenal?

Lirik “Shallow Water” adalah sebuah metafora akan emotional baggage seseorang; trauma masa lalu dan luka batin yang sukar disembuhkan dalam hubungan. Hal-hal tersebut dapat menghalangi seseorang untuk memulai hubungan baru.

“Secara personal, aku melewati apa yang aku kisahkan di lagu tersebut. Emotional baggage itu muncul ketika kita mulai merasakan perasaan yang dalam dengan seseorang di hubungan yang baru. Jadi, kamu harus berdamai dulu dengan semua emotional baggage-mu agar tak ada yang kecewa. Take it slow, jangan membuat keputusan besar dengan tiba-tiba,” ucap Afgan.

Video musik “Shallow Water” digarap oleh Shadtoto Prasetio dan banyak pesan subliminal di dalamnya. Afgan ingin orang-orang yang menikmati video klipnya berimajinasi dan memiliki interpretasi yang beragam akan hal-hal yang dihadirkan.

“Tema utama video musik “Shallow Water” adalah, ‘When it comes to love, it takes two people to tango’,” kata Afgan.

BACA JUGA:Deretan Artis, Aktor dengan Bayaran Termahal Di Indonesia

BACA JUGA:Artis Menginspirasi 2023, Putri Ariani Terima AMI Awards

“Shallow Water” adalah single pertama album berbahasa Inggris ke-2 Afgan yang akan datang, yakni “Sonder”, di bawah naungan label Amerika Serikat EMPIRE dan Trinity Optima Production.

Terkait “Shallow Water” dan “Sonder”, Afgan telah  mengadakan showcase di New York pada 15 Februari dan Los Angeles pada 16 (sold out) dan 17 Februari mendatang.

Sebelumnya, pada tahun 2021, Afgan merilis album berbahasa Inggris pertamanya yang bertajuk “Wallflower”.

Album yang telah meraih 68,5 juta streams di beberapa digital streaming platforms dan menduduki peringkat #1 di Netease itu memiliki beberapa single andalan, yakni “Say I’m Sorry”, “M.I.A” yang berkolaborasi dengan Jackson Wang, “If I Don’t Have Your Love”, dan “Touch Me (Remix)” bersama Robin Thicke.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan