Heboh, Momen Mesra Taylor Swift ke Travis Kelce Disiarkan Langsung

Momen mesra Taylor Swift ke Travis Kelce bikin heboh--wolipop

SUMATERAEKSPRES.ID-Kedatangan Taylor Swift yang ditunggu-tunggu di Super Bowl di Las Vegas berbuah manis, kekasih Taylor Swift, Travis Kelce, berhasil memenangkan pertandingan bersama timnya Kansas City Chiefs yang berlaga di Super Bowl LVII 2024, Minggu (11/2) waktu Amerika Serikat.

Kansas City Chiefs berhasil mengungguli San Francisco 49ers dengan score 25-22 di laga tersebut. 

Pada sebuah video yang beredar, pelantun Love Story itu berjalan bersama ibu Kelce, Donna untuk menghampiri bintang NFL tersebut.

Ia terlihat berdiri di pinggir lapangan  menanti Kelce turun panggung usai penyerahan Trofi Lombardi. 

BACA JUGA:Dukung Kekasih, Taylor Swift Hadir di SuperBowl Berpakaian Serba Hitam

BACA JUGA:Kanye West Kembali Sebut Nama Taylor Swift di Lagu Barunya

Kemenangan tersebut pun langsung disambut pelukan dan ciuman mesra  dari Taylor kepada Travis. 

Momen tersebut terekam oleh banyak kamera bahkan disiarkan secara live dan bisa ditonton oleh seluruh dunia. 

Ini adalah kali kedua Swift memamerkan kemesraannya dengan Kelce di lapangan usai pertandingan.

Sebelumnya, Swift juga hadir dalam pertandingan yang dimenangkan Kansas City Chiefs saat melawan Baltimore Ravens pada 28 Januari lalu.

BACA JUGA:Film Konser Taylor Swift The Eras Tour Bakal Segera Tayang di Disney+

BACA JUGA:Travis Kelce Bocorkan Album Baru Taylor Swift yang Bakal Mengguncang Dunia

Usai turun dari ruang VIP ke lapangan, Swift tak sungkan untuk memeluk dan mencium Travis Kelce di tengah keramaian atlet, ofisial, dan media yang mengerumuni tim itu.

Taylor Swift hadir di Allegiant Stadium, Las Vegas, bersama kedua sahabatnya, yaitu aktris Blake Lively dan rapper Ice Spice.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan