3 Bunga Nasional Indonesia, Salah Satunya Disamakan Dengan Bunga Bangkai, Faktanya Dua Bunga Berbeda

3 Bunga Nasional Indonesia, Salah Satunya Disamakan Dengan Bunga Bangkai, Faktanya Dua Bunga Berbeda-Foto: Tirto-

SUMATERAEKSPRES.ID - Di tengah keindahan alam Indonesia, terselip tiga bunga yang menjadi simbol nasional negara ini.

Namun, dibalik kesan yang indah, ketiganya memiliki cerita dan karakteristik yang unik, bahkan salah satunya sempat disamakan dengan bunga bangkai.

Mari kita simak penjelasannya secara ringkas berdasarkan Keppres No 4 Tahun 1993 tentang Satwa dan Bunga Nasional pada masa pemerintahan Presiden Soeharto.

1. Bunga Melati Putih atau Puspa Bangsa

BACA JUGA:Tak Banyak yang Tahu, Selain Tampilannya Indah Ternyata Bunga Kamboja 9 Memiliki Manfaat untuk Kesehatan

BACA JUGA:4 Alasan yang Sering Membuat Hubungan Cinta Menjadi Pupus, Nomor 3 Klasik Banget

Bunga dengan nama latin Jasminum Sambacs ini juga dikenal dengan julukan Puspa Bangsa Indonesia.

Warna putihnya melambangkan kesucian, sementara aromanya yang khas telah menjadikannya simbol kecantikan di berbagai budaya dunia.

Bunga ini erat kaitannya dengan tradisi dan budaya Indonesia, bahkan digunakan dalam upacara adat pernikahan di Jawa sebagai ronce.

Melati juga dianggap melambangkan kesucian, keagungan, kesederhanaan, dan keindahan.

BACA JUGA:Mengungkap Rahasia Kecantikan Alami: Manfaat Luar Biasa Produk Perawatan dari Bunga Mawar!

BACA JUGA:Misteri Bunga Mawar Hitam: Benarkah Jadi Simbol Kematian atau Kekuatan Abadi?

2. Anggrek Bulan (Puspa Pesona)

Dikenal dengan nama latin Phalaenopsis Amabilis, bunga ini disebut sebagai Puspa Pesona Indonesia karena kecantikan kelopaknya yang lebar dan putih.

Anggrek Bulan termasuk dalam kelompok tanaman epifit yang tumbuh di atas permukaan tanah atau menempel pada batang pohon, meskipun tidak bersifat parasit.

Tanaman ini memperoleh air dan nutrisi dari udara dan bahan organik di sekitarnya. Anggrek Bulan pertama kali ditemukan oleh ahli botani Belanda, Dr. C. L. Blume.

3. Bunga Padma Raksasa (Puspa Langka)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan