https://sumateraekspres.bacakoran.co/

Disetujui, Renovasi Puskesmas Taman Bacaan Dianggarkan Rp 3M

RESES: Anggota DPRD Dapil 5 Kota Palembang yang diketuai Firmansyah Hadi saat melakukan reses di Puskesmas Taman Bacaan, Tangga Takat, Kecamatan Seberang Ulul II, Palembang, kemarin.-foto : nanda/sumeks-

PALEMBANG, SUMATERAEKSPRES.ID - Anggota DPRD Kota Palembang Dapil V melakukan Reses mengunjungi Keantor Camat Seberang Ulu II dan Puskesmas Taman Bacaan di Kelurahan Tangga Takat, Kecamatan Seberang Ulu II Palembang.

Ketua Dapil V, Firmansyah Hadi mengatakan Kunjungan reses yang dilakukan  di kantor Camat Seberang Ulu II dan Puskesmas Taman Bacaan bertujuan untuk menyerap aspirasi serta masukan dari Masyarakat. "Di puskesmas taman bacaan kita mendengarkan masukan serta keluhan, agar bisa melakukan evaluasi  dalam hal meningkatkan pelayanan puskesmas kepada Masyarakat," katanya

Kemudian, pihaknya  dari Dapil V juga sekaligus ingin menyampaikan jika pengajuan renovasi puskesmas Taman Bacaan sudah disetujui oleh Badan Anggaran DPRD Kota Palembang

"Nah Masalah infrastruktur dan bangunan Puskesmas ini kan memang sudah over kapasitas, jadi pengajuan renovasi alhamdulillah sudah di setujui oleh Banggar, dan di tahun 2024 akan direhab total dengan anggaran Rp3 miliar," katanya.

Selain itu kita juga menerima laporan terkait penanganan stunting serta pegawai PPPK. "Nah untuk maslah stunting kita akan kordinasikan dengan OPD terkait agar bantuan bisa disalurkan secara maksimal di Puskesmas Taman Bacaan ini, sedangkan masalah PPPK juga akan kita sinergikan dengan pihak terkait," tukasnya.

Keluhan lainnya juga yang didapat dari reses tatap muka dengan masyarakat di Kantor camat SU II masih terkait infrastruktur jalan serta lampu jalan. "Nah itu sudah kita anggarkan juga, untuk lampu jalan sedang proses pemasangan secara bertahap," ujarnya.

Terpisah, Kepala Puskesmas Taman Bacaan, drg. Muhammad Erwan Naupal mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi serta berterimakasih kepada anggita DPRD Kota Palembang Dapil V yang telah mengupayakan renovasi bangunan Puskesmas Taman Bacaan ini."Sudah lama kami mengajukan, dan kami sangat senang akan diakomodir di tahun 2024, akan direnovasi total," katanya. (nsw/lia)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan