Koordinasi Keamanan Pilkada

EMPAT LAWANG – Jelang pelaksanaan pemilu, pengamanan harus menjadi hal yang wajib dijaga. Karenanya, untuk berkoordinasi masalah keamanan pilkada, Pj Bupati Empat Lawang Fauzan Khoiri Denin AP MM bersilahturahmi dengan Kapolda Sumsel Irjen Pol A Rachmat Widodo di rumah dinas Kapolda Sumsel.

Hal ini dilakukan Fauzan usai mengikuti Rapar koordinasi mengenai pemilu  2024 di Palembang. ‘’Ya itu benar, tadi saya sempat bersilahturahmi dengan kapolda,’’ ujarnya.
Pembicaraan yang dilakukan, lanjutnya, tak lain meminta bimbingan dan arahan selaku Pj Bupati Empat Lawang. ‘’Karena tugas sebagai Pj Bupati tentu saja bukan hal mudah karena kedepan harus menyukseskan Pemilu dan Pilkada Gubernur serta Bupati Empat Lawang,’’ katanya. Dikatakan, dengan berkoordinasi langsung dengan Kapolda Sumsel, diharapkan pelaksanaan Pemilu dan Pilkada di Kabupaten Empat Lawang nanti bisa kondusif dan aman. Tentu saja masih disampaikan Fauzan, mengunjungi Forkompinda Sumsel ini untuk Kabupaten Empat Lawang yang lebih baik lagi. Apa lagi Empat Lawang ini merupakan tanah kelahirannya.
‘’Banyak bimbingan dan arahan baik dari Wakil Gubernur maupun Ketua DPRD Sumsel dan hari ini bimbingan dan arahan langsung dari Kapolda Sumsel,” katanya. (eno)
 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan